Resep Cara Membuat Bolu Gulung Empuk dan Enak
Pastinya anda sudah tidak asing lagi dengan jajanan atau kue yang satu ini, mungkin saat anda sedang kumpul bareng keluarga , teman , bertamu atau hajatan maupun kumpulan organisasi serta pengajian anda disuguhi oleh kue atau roti yang manis dan lembut ? atau anda beli kewarung maupun stand roti atau jajanan yang ada diwilayah anda.
Akan tetapi pernahkah anda berfikir untuk membuat cemilan itu sendiri ? berikut adalah sedikit resep dan cara membuat Roti bolu Gulung
Bahan-bahan yang perlu disiapkan :
- 100 gr Gula pasir
- 5 butir telur
- Setengah sendok makan emulsilfier
- 80 gr tepung terigu pilih yang berprotein sedang
- 1 sendok makan air
- 25 gr meizena
- 100 gr margarin ,jangan lupa dilelehkan
- ½ sendok teh pasta vanilla
- 75 gram selai stoberi atau bisa diganti dengan selai lain sesuai selera untuk olesan
- Campurkan bahan bahan seperti gula pasir,tepung terigu , emulsilfier, telur dan meizena hingga adonan mengembang
- Masukan margarin dan pasta vanilla perlahan-lahan sambil terus diaduk hingga rata.
- Setelah semua adonan tadi telah teraduk dan menjadi rata tuangkan adonan kedalam Loyang yang berukuran 28x28x3.jangan lupa sebelum adonan dituangkan, alasi Loyang dengan kertas roti dan olesi margarin.
- Oven adonan yang telah dimasukan kedalam Loyang tadi dengan api bawah suhu 190 derajat celcius. Tunggu kira-kira 20 menit hingga roti matang
- Oles adonan yang telah matang dengan selai yang sudah disiapkan kemudian gulung adonan hingga padat dan rapih.
- Adonan siap dihidangkan.
No comments:
Post a Comment